POLMAN, SULBARTODAY – Kapolsek Polewali, Iptu Samsul Bahri Subu, mewakili Kapolres Polman, Akbp Anjar Purwoko menghadiri acara silaturahmi dan buka puasa bersama yang diselenggarakan oleh Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Amanat Nasional (PAN) Kabupaten Polman di Lingkungan Stadion Kelurahan Madatte Kecamatan Polewali Kabupaten Polman. Kamis (27/03/25)
Acara yang berlangsung di sekretariat DPD PAN Kabupaten Polman ini turut dihadiri oleh Komisi IV DPR RI H. Ajbar Abdul Kadir, SP, Ketua DPD Pan Polewali Drs.Haidir, Anggota DPRD Provinsi Sulbar H.Fadli, Seluruh Anggota DPRD Fraksi Pan Polewali Mandar, Imam besar masjid syuhada, Anggota Fraksi gerindra, Bhabinkamtibmas Kel. Madatte Brigpol Ridho
Kapolsek Polewali Iptu Samsul Bahri Subu menyampaikan pentingnya menjaga tali persaudaraan antarwarga dan mempererat hubungan kerja sama antara kepolisian dengan berbagai elemen masyarakat, terutama dalam momen bulan Ramadan yang penuh berkah ini.
Beliau juga mengajak semua pihak untuk senantiasa menjaga kedamaian dan ketertiban di wilayah Polman.
Silaturahmi dan buka puasa bersama ini diharapkan dapat mempererat hubungan antara kepolisian, partai politik, dan masyarakat di Kabupaten Polman, serta memberikan kontribusi positif dalam menciptakan situasi yang aman dan kondusif.
Acara tersebut diakhiri dengan doa bersama dan berbuka puasa yang dilakukan oleh seluruh tamu undangan.