Scroll untuk baca Berita
BeritaPolri

Polres Polman Laksanakan Sholat Ghaib untuk Mendoakan Wafatnya 3 Anggota Polri Terbaik di Way Kanan Lampung

96
×

Polres Polman Laksanakan Sholat Ghaib untuk Mendoakan Wafatnya 3 Anggota Polri Terbaik di Way Kanan Lampung

Sebarkan artikel ini

POLMAN, SULBARTODAY — Polres Polewali Mandar (Polman) menggelar sholat ghaib sebagai bentuk penghormatan dan doa bagi tiga orang anggota Polri terbaik yang wafat dalam pelaksanaan tugas di Way Kanan, Lampung.

Kegiatan tersebut diikuti oleh Wakapolres Polman Kompol Kemas Aidil Fitri dan personel Polres Polman di Mesjid Al Hisbah Polres Polman. Selasa (18/03/25)

Dalam sambutannya, Wakapolres Polman Kompol Kemas Aidil Fitri menyampaikan rasa duka cita yang mendalam atas kepergian para anggota Polri yang telah gugur dalam tugas.

Wakapolres Polman juga mengajak seluruh personel untuk terus mengenang jasa-jasa almarhum dan melanjutkan pengabdian dengan semangat yang tinggi.

Sebagai informasi, ketiga anggota Polri yang wafat dalam Pemberantasan Judi Sabung Ayam di wilayah Lampung. Kepergian mereka meninggalkan kesan yang mendalam bagi keluarga besar Polri, khususnya di Polres Polman.

Sholat ghaib yang dilaksanakan juga diikuti oleh sejumlah masyarakat sekitar yang turut memberikan doa untuk almarhum.

Dalam suasana yang penuh khidmat, acara ini mengingatkan kembali pentingnya pengorbanan dan dedikasi para aparat kepolisian dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *