POLMAN, SULBARTODAY — Polres Polewali Mandar menggelar peringatan Isra Mi’raj Nabi Besar Muhammad SAW 27 Rajab 1447 Hijriah di Masjid Al-Hisbah Polres Polman, Senin (19/1/2026).
Kegiatan tersebut dihadiri oleh Waka Polres Polman KOMPOL Restu Indra Pamungkas, S.T., M.Si., Wakil Pimpinan Bhayangkari Cabang Polman Ny. Novrika Indra, para pejabat utama Polres Polman, personel Polres Polman, perwakilan Polsek jajaran, serta pengurus Bhayangkari Cabang Polman.
Peringatan Isra Mi’raj kali ini mengusung tema “Memperteguh Keimanan dan Ketaqwaan Personel Polri untuk Masyarakat dalam Aksi Kemanusiaan dan Kepedulian Sosial.”
Dalam keterangannya, Kabag SDM Polres Polman AKP Mustakim, S.H. selaku panitia pelaksana menyampaikan bahwa peringatan Isra Mi’raj merupakan momentum penting untuk meningkatkan keimanan dan ketakwaan personel Polri serta memperkuat integritas dalam pelaksanaan tugas.
“Melalui peringatan Isra Mi’raj ini, diharapkan seluruh personel Polres Polman dapat meningkatkan kualitas ibadah, disiplin, serta kepedulian sosial sebagai wujud pengabdian kepada masyarakat,” ujarnya.
Sementara itu, Waka Polres Polman KOMPOL Restu Indra Pamungkas menekankan bahwa nilai-nilai Isra Mi’raj, khususnya perintah shalat, hendaknya menjadi landasan moral bagi setiap anggota Polri dalam menjalankan tugas dan tanggung jawabnya.
Rangkaian kegiatan diisi dengan pembacaan ayat suci Al-Qur’an, penyampaian hikmah Isra Mi’raj, serta doa bersama. (*)







