Scroll untuk baca Berita
BeritaPolri

Sat Lantas Polres Polman Gelar Patroli dan Pengamanan Gereja di Hari Minggu

90
×

Sat Lantas Polres Polman Gelar Patroli dan Pengamanan Gereja di Hari Minggu

Sebarkan artikel ini

POLMAN, SULBARTODAY – Satuan Lalu Lintas (Sat Lantas) Polres Polewali Mandar (Polman) menggelar patroli dan pengamanan di sejumlah gereja di wilayah Polman pada hari Minggu (23/03/25)

Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan sekitar, terutama saat umat Kristiani melaksanakan ibadah Minggu.

Patroli dan pengamanan dilakukan di beberapa titik gereja yang ramai dikunjungi oleh jemaat. Selain memastikan keamanan di sekitar gereja, petugas juga mengatur lalu lintas untuk menghindari kemacetan dan kecelakaan, mengingat banyaknya kendaraan yang parkir di area sekitar gereja.

“Kami berkomitmen untuk memastikan bahwa umat Kristiani dapat melaksanakan ibadah dengan aman dan nyaman. Kami juga mengimbau masyarakat untuk selalu mematuhi peraturan lalu lintas agar tidak terjadi kemacetan dan kecelakaan,” ujar AKP Arfian Restu Jaya, Kasat Lantas Polres Polman.

Sat Lantas Polres Polman terus berupaya untuk meningkatkan pelayanan dan pengamanan demi menciptakan lingkungan yang aman, tertib, dan kondusif.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *