POLMAN, SULBARTODAY – Dalam rangka menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas), Polsek Wonomulyo melaksanakan patroli dialogis di beberapa titik rawan gangguan keamanan di wilayah hukum Polsek Wonomulyo. Rabu (20/11/24)
Kegiatan patroli ini bertujuan untuk mencegah terjadinya tindak kriminal dan memberikan rasa aman kepada warga.
Patroli dialogis dilakukan oleh anggota Polsek dengan mendatangi berbagai lokasi, seperti kawasan pemukiman, tempat-tempat umum, dan pusat-pusat aktivitas masyarakat.
Selama patroli, petugas juga mengadakan dialog dengan warga setempat, memberikan himbauan tentang pentingnya kewaspadaan dan kerjasama dalam menjaga keamanan lingkungan.
Kapolres Polman Akbp Anjar Purwoko melalui Kapolsek Wonomulyo, AKP Sandy Indrajatiwiguna, menyatakan bahwa patroli dialogis ini merupakan bagian dari upaya preventif untuk menciptakan rasa aman di tengah masyarakat.
“Kami mengajak warga untuk selalu aktif dalam menjaga keamanan lingkungan dan melaporkan segala bentuk kegiatan mencurigakan kepada pihak berwajib,” ujarnya.
Patroli ini juga menjadi sarana untuk mempererat hubungan antara polisi dan masyarakat, serta meningkatkan kesadaran akan pentingnya partisipasi masyarakat dalam menjaga ketertiban dan keamanan.
Polisi berharap, dengan adanya patroli dialogis, gangguan kamtibmas di wilayah Wonomulyo dapat ditekan, dan tercipta suasana yang aman dan kondusif. (rls)